Dorong Kembangkan Tanaman Holtikultura untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Sampit ExposKalteng.com Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mendorong petani setempat untuk mengembangkan tanaman hortikultura guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Bupati Kotim Halikinnor mengatakan, potensi ekonomi dari tanaman tersebut sangat menjanjikan. Karena waktu yang diperlukan untuk masa panen dan modal yang dikeluarkan tidak cukup besar dibandingkan menanam sawit. “Petani yang punya lahan sebaiknya ditanami hortikultura saja dibandingkan sawit, apalagi kalau hanya satu hektar luasan lahannya,” ucapnya, Selasa 15 Februari 2022.
Beberapa komoditas sayuran dan buah seperti cabai, tomat, buah melon dan lainnya, jika dibudidayakan dapat lebih menguntungkan dengan cepat. Hal ini seperti yang ada di Kelurahan Pasir Putih, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Dalam sekali panen, petani hortikultura yang menanam tomat di lahan seluas ¾ hektar bisa meraup uang hingga ratusan juta rupiah. Tentu jumlah tersebut lebih menguntungkan dibandingkan menanam padi atau sawit yang memerlukan lahan luas.
“Jangan hanya terpaku untuk bertani sawit. Pertanian kita harus modern. Ini yang mulai kami pikirkan, melakukan kajian-kajian dengan pihak berkompeten lainnya. Generasi muda harus tertarik pada pertanian, jika yang tua sudah tidak sanggup bertani dan tidak ada penerus, habis sudah. Makanya harus ada produk yang dapat menarik petani muda,” tuturnya.
(MK/red)